Ingin Bekerja di Inggris? Ini Cara Biar Bisa Kerja di Inggris

Ingin Bekerja di Inggris? Ini Cara Biar Bisa Kerja di Inggris

0 Comments

Mendapatkan visa kerja Inggris juga bukan perkara mudah. Walau sekarang ada peraturan visa kerja baru untuk pelajar internasional di Inggris. Ada kriteria yang harus diikuti untuk bisa mendapatkan visa ini. Simak pembahasan cara biar bisa kerja di Inggris berikut ini.

Baca Juga >>> Cara Public Speaking Bagi Pemula

Syarat Agar Bisa Kerja di Inggris

Untuk bisa bekerja di Inggris tentunya dibutuhkan visa kerja. Mendapatkan visa kerja Inggris tidak mudah, ada proses dan persyaratan panjang yang harus diikuti. Namun kini ada peraturan baru di Inggris terkait visa kerja untuk pelajar internasional yang diberlakukan di tahun 2021.

Syarat Visa Pelajar

Cara biar bisa kerja di Inggris dengan visa kerja pelajar tentunya mesti punya visa pelajar terlebih dahulu. Hal pertama yang harus dilakukan adalah mendaftarkan diri pada program sarjana atau pascasarjana dengan jam penuh waktu. Dengan masa kuliah yang ditempuh di atas 6 bulan.

Jam kuliah juga ditentukan minimal 15 jam per minggu. Dalam program penuh waktu ini mahasiswa membuat pernyataan sanggup untuk membayar biaya kuliah sendiri.

Syarat lain yang harus disanggupi adalah mampu membiayai kuliah dan biaya hidup selama di Inggris. Calon pelajar juga harus menyanggupi mampu mengikuti pelajaran dengan baik. Dan begitu program kuliah berakhir diharuskan meninggalkan Inggris.

Biaya Pengajuan Visa

Biaya untuk mengurus visa pelajar Inggris sebesar £144. Ada dokumen-dokumen yang harus dipenuhi untuk pengajuan visa ini, termasuk passport. Jika tidak memiliki persaratan dokumen  maka akan dikenakan biaya tambahan.

Syarat Kerja Dengan Visa Pelajar

Persyaratan kerja bagi pemegang visa pelajar ini hanya diberlakukan untuk mahasiswa non-Eropa. Bagi mahasiswa Eropa yang belajar di Inggris memiliki kebebasan untuk mendapat pengalaman kerja di Inggris tanpa batasan persyaratan.

Ijin kerja paruh waktu bagi pelajar ini hanya diberlakukan bagi pemegang visa Tier 4 (umum) atau Tier 4 (anak). Berikut syarat yang harus dipenuhi sebagai cara biar bisa kerja di Inggris:

  • Bersekolah di lembaga pendidikan tinggi publik
  • Mengikuti program  jangka pendek di lembaga pendidikan tinggi di luar negeri
  • Usia lebih dari 16 tahun
  • Mengikuti  kursus di tingkat NQF 6 (jenjang gelar) ke atas

Tidak semua pemegang visa pelajar mendapat ijin untuk bekerja paruh waktu di Inggris. Bagi yang tidak diijinkan bekerja di passport akan tertera tulisan ‘No Work ‘ atau ‘Work Prohibited.” Hal ini diberlakukan atas ketentuan dari imigrasi.

Lapangan Kerja yang Diijinkan

Pekerjaan yang diijin untuk mahasiswa internasional agar bisa bekerja di Inggris biasanya dalam bidang  perdagangan atau jasa. Beberapa pekerjaan tersebut antara lain:

1. Guru Private

Guru private biasanya jadi pilihan populer untuk mahasiswa yang sedang menjadi kerja paruh waktu. Mereka bisa bekerja di sekolah lokal atau komunitas.  Atau ada juga agen guru private yang mempekerjakan mahasiwa untuk memberi pelajaran bahasa asing.

2. Pertukangan

Pekerjaan pertukangan ini beragam mulai dari pembersihan, mengecat, mengangkat barang atau tukang kebun. Lokasi pekerjaan biasanya di daerah yang jauh dari kampus. Ini cara bekerja di luar negeri yang cukup mudah didapatkan.

3. Menawarkan Produk

Ada beberapa perusahaan yang biasanya menggunakan jasa mahasiswa untuk menawarkan produk di kampus. Pekerjaan ini biasanya terkait dengan memasang poster hingga melakukan promosi event di kampus.

4. Ketrampilan Khusus

Mahasiswa yang memiliki ketrampilan khusus bisa mencari kerja sambilan yang sesuai dengan ketrampilannya. Untuk posisi ini biasanya ditawarkan di bursa kerja, atau bisa dicari secara umum. Dengan ketrampilan khusus akan mudah mendapat pengalaman kerja di Inggris.

Penutup

Cara biar bisa kerja di Inggris memang tidak gampang untuk dilakukan. Ada banyak syarat yang harus dipenuhi. Untuk bisa mendapatkan pengalaman kerja di Inggris mungkin harus memiliki ketrampilan dari lapangan pekerjaan yangbenar-benar  dibutuhkan di Inggris. 

Categories:

1 thought on “Ingin Bekerja di Inggris? Ini Cara Biar Bisa Kerja di Inggris”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *