Prospek Kerja Jurusan Kimia Murni - KAMPUNG INGGRIS LA

Prospek Kerja Jurusan Kimia Murni

0 Comments

Banyak yang mengira kalau alumni jurusan kimia murni hanya bisa bekerja sebagai peneliti. Anggapan ini tentu saja jauh dari kenyataan. Pada dasarnya, prospek kerja jurusan kimia murni sangat luas. Bahkan Anda bisa mendapatkan gaji yang besar sebagai lulusan kimia murni.

Baca Juga: Prospek Kerja Pendidikan Kimia

Apa yang Dipelajari di Jurusan Kimia Murni?

Ada banyak mata kuliah yang dipelajari di jurusan kimia murni. Mulai dari Kimia Organik, Kimia Anorganik, Kimia Fisik, Kimia Analitik, Geokimia, Stereokimia, Elektrokimia, Kemometri, Termodinamika Kimia, Spektroskopi Kimia, Pemisahan Kimia, dan lain-lain.

Selain belajar teori, Anda juga akan melakukan berbagai praktikum kimia.

Namun, yang lebih penting dari itu, Anda juga akan mempelajari beberapa kemampuan dasar. Seperti kemampuan meneliti, kemampuan melakukan analisis, pemahaman kimia, pemahaman spasial dalam fisika, pemahaman matematika, dan kemampuan menghafal.

Berbagai materi dan kemampuan ini umum ditemukan di berbagai jurusan kimia murni terbaik di Indonesia.

Seperti Institut Pertanian Bogor, Universitas Brawijaya, Universitas Diponegoro, Universitas Jenderal Achmad Yani, Universitas Kristen Indonesia, Universitas Sebelas Maret, dan lain-lain.

Prospek Kerja Jurusan Kimia

Umumnya, alumni kimia murni memang bekerja sebagai peneliti. Namun, pekerjaan tersebut bukan satu-satunya prospek kerja yang bisa Anda ambil.

Anda bisa bekerja di berbagai industri seperti farmasi, kosmetik, makanan dan minuman, minyak dan gas, pertanian, dan lain-lain. Ada banyak juga prospek kerja jurusan kimia murni untuk perempuan yang bisa Anda pilih.

Selain pilihan kerja yang cukup variatif, gaji alumni jurusan kimia juga cukup kompetitif. Anda bisa mendapatkan gaji dari kisaran Rp 4 juta atau lebih.

Secara umum, prospek kerja jurusan kimia dan gajinya tergantung dengan peminatan dan keahlian yang Anda miliki. Besaran gaji juga bisa lebih besar tergantung posisi dan perusahaan yang Anda pilih.

Selain bekerja sesuai jurusan, Anda juga bisa melamar kerja lintas jurusan. Prospek kerja jurusan kimia murni juga bisa menyesuaikan dengan keahlian non akademis lain yang Anda miliki. Misalnya, Anda bisa mencoba melamar kerja ke dunia pendidikan atau bahkan perbankan.

Categories:

1 thought on “Prospek Kerja Jurusan Kimia Murni”

Comments are closed.