5 Jurusan Kuliah Yang Paling Dibutuhkan di Dunia Kerja

5 Jurusan Kuliah Yang Paling Dibutuhkan di Dunia Kerja

0 Comments

Ada banyak pertimbangan yang digunakan untuk menentukan jurusan kuliah. Mulai dari minat, kemampuan, hingga peluang kerja. Karena itu, banyak orang yang mencari jurusan kuliah yang paling dibutuhkan di dunia kerja.

Baca Juga >>> Universitas yang Ada Jurusan Administrasi Perkantoran

Nah, berikut ini adalah beberapa jurusan kuliah yang memiliki peluang kerja tinggi:

1. Matematika dan Statistika

Matematika adalah ilmu dasar yang dibutuhkan dalam mengolah big data. Di tahun 2020, permintaan profesional di bidang matematika mengalami peningkatan dibandingkan dengan tahun sebelumnya.

Bagi Anda yang berminat di bidang matematika, statistika, dan pengolahan big data, Anda bisa memilih jurusan Matematika sebagai pilihan studi.

2. Teknik Elektro dan Robotik

Perkembangan teknologi digital diprediksi akan semakin maju dalam beberapa tahun ke depan. Sehingga, kemungkinan banyak tenaga kerja akan digantikan oleh robot.

Nah, bersamaan dengan hal itu, kebutuhan akan tenaga profesional di bidang elektro dan robotik justru akan semakin meningkat.

3. Ilmu Komputer

Perkembangan teknologi memberikan kesempatan yang besar kepada para sarjana ilmu komputer. Karena itu, jurusan ilmu komputer akan menjadi salah satu jurusan paling dibutuhkan 5 tahun ke depan.

Sebagai sarjana ilmu komputer, Anda akan mempelajari berbagai materi tentang algoritma, pemrograman, pembuatan sistem digital, dan lain-lain.

4. Desain dan Seni Rupa

Jurusan yang sering dipandang sebelah mata dalam beberapa dekade belakang sepertinya akan mulai menguasai dunia kerja di masa depan. Bahkan saat ini, ada banyak lulusan Desain Komunikasi Visual yang dibutuhkan di dunia kerja.

5. Hukum

Ilmu hukum bisa dibilang adalah ilmu yang selalu dibutuhkan. Jika Anda mencari jurusan yang banyak dibutuhkan di perusahaan, jurusan hukum bisa menjadi salah satu pilihan. Karena ilmu hukum senantiasa berkembang mengikuti perkembangan dunia.

Namun, kalau Anda berencana untuk mengambil studi ilmu hukum, sebaiknya Anda mengambil kelas lintas disiplin lain juga. Misalnya kelas teknologi atauu ekonomi. Sehingga, Anda bisa lebih siap menghadapi dunia kerja.

Dari lima jurusan kuliah yang paling dibutuhkan di dunia kerja tersebut, manakah yang paling Anda minati?

Categories:

1 thought on “5 Jurusan Kuliah Yang Paling Dibutuhkan di Dunia Kerja”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *