Macam Macam Jurusan Di Fakultas Hukum - KAMPUNG INGGRIS LA

Macam Macam Jurusan Di Fakultas Hukum

0 Comments

Di setiap tahunnya fakultas hukum tidak pernah sepi peminat. Malah tiap tahun fakultas hukum makin banyak peminat. Fakultas ini memiliki ruang lingkup yang sangat luas, tak heran jika jurusan di fakultas ini bermacam-macam.

Baca Juga >>> Prospek Kerja Hubungan Internasional

Banyaknya jurusan tersebut tentu akan membuat Anda kebingungan untuk memilih jurusan apa. Maka dari itu penting untuk Anda mengenali jurusan-jurusan yang ada di fakultas hukum, berikut macam macam jurusan di fakultas hukum:

1. Hukum Perdata

Untuk Anda yang ingin jadi seorang notaris jurusan ini sangat tepat untuk diambil. Ya nantinya di jurusan hukum perdata Anda bisa belajar tentang hukum yang mengikat kontrak dan perjanjian. Mata Kuliah perbandingan hukum perdata hingga hukum keluarga akan dipelajari di sini.

2. Hukum Pidana

Jika Anda bercita-cita menjadi advokat, jaksa, ataupun oditur militer tepat jika memilih jurusan  hukum pidana ini. Anda akan belajar pasal-pasal KUHP yang berderet tak ada habisnya hingga penanganan kasus kriminal. Tak heran jika mata kuliahnya juga kental dengan nuansa kriminal.

3. Hukum Tata Negara

Nah, jika jurusan ini sangat cocok untuk Anda yang ingin jadi DPR ataupun ketua Mahkamah Konstitusi. Apa saja yang dipelajari? Nantinya di jurusan ini Anda akan belajar tentang pokok-pokok aturan kenegaraan hingga tata cara pembuatan undang-undang.

4. Hukum Administrasi Negara

Jurusan ini hampir mirip dengan jurusan hukum tata negara, karena jurusan ini juga mengatur seluk beluk negara. Namun bedanya jurusan administrasi negara lebih terfokus pada administrasi dan birokrasi aparatur negara, termasuk diantaranya pembangunan negara.

5. Hukum Internasional

Di jurusan ini nanti Anda akan mengetahui aspek hukum antar wilayah yang dipengaruhi oleh globalisasi. Jurusan hukum internasional juga akan bicara tentang kasus ekstradisi, deportasi hingga suaka. Mata Kuliah yang dipelajari juga tidak jauh jauh dari hal-hal tersebut.

Penutup

Itulah tadi beberapa macam-macam jurusan di fakultas hukum. Jurusan diatas adalah jurusan yang paling banyak ada di banyak universitas. Pilihlah sesuai dengan yang Anda inginkan. Pastikan jurusan yang Anda pilih adalah jurusan yang sesuai dengan pilihan karir Anda. 

Categories:

1 thought on “Macam Macam Jurusan Di Fakultas Hukum”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *