Inilah Alasan Mengapa Komunikasi Sangat Penting - KAMPUNG INGGRIS LA

Inilah Alasan Mengapa Komunikasi Sangat Penting

0 Comments

Komunikasi penting dalam segala aspek kehidupan, terutama dalam kehidupan sosial dan bisnis. Inti dari komunikasi yang sebenarnya bukan sekedar berbicara, mendengarkan dan memahami. Mengapa komunikasi sangat penting? Simak  penjelasannya berikut ini .

Baca Juga >>> Percakapan Bahasa Inggris Tentang Membuat Makanan

Pentingnya Komunikasi dalam Kehidupan Sosial

Manusia sebagai makluk sosial, mau atau tidak mau, membutuhkan berinteraksi dengan orang lain. Disinilah komunikasi dalam kehidupan sehari-hari diperlukan. Berikut ulasan bagaimana pentingnya komunikasi dalam hubungan antar manusia.

1. Mencegah Konflik

Kurangnya komunikasi bisa menimbulkan kesalapahaman dan frustasi. Kesalahpahaman inilah yang akan menjadi pemicu konflik. Dengan komunikasi yang baik, memungkinkan orang untuk saling mendengarkaan, dan ini dapat mengurangi kesalahpahaman.

Perbedaan antar individu memang tidak bisa dihindari karena setiap orang memiliki karakter yang berbeda. Itulah nilai penting kenapa kita berkomuniasi, yakni untuk mencegah terjadinya perselisihan di lingkungan keluarga, tempat kerja, dengan pasangan dan teman. 

2. Untuk Update Informasi

Di era globalisasi yang serba cepat seperti saat ini, sangat penting untuk tetap up to date. Komunikasi juga merupakan salah satu alat dalam proses transfer informasi. Berkomunikasi bukan hanya bisa dilakukan anatar individu, ada banyak cara lain salah satunya media sosial.

Dengan komunikasi yang baik membuat Anda mendapatkan berbagai informasi terbaru dan up to date dalam banyak hal. Itulah mengapa komunikasi sangat penting dalam bisnis, karena dengan komunikasi segala informasi yang diperlukan untuk bisnis bisa diperoleh dengan mudah.

3. Membantu Mempertahankan Hubungan

Komunikasi yang baik dapat membantu membangun hubungan jangka panjang dengan siapapun. Jika menginginkan memiliki hubungan baik jangka panjang dengan pasangan, teman atau rekan bisnis, maka sangat penting memperhatikan cara komunikasi dalam kehidupan sehari-hari. 

Dengan komunikasi yang efektif akan menumbuhkan perasaan saling memahami. Perasaan nyaman dan saling memahami ini akan membawa keharmonisan. Dan inilah pentingnya komunikasi dalam hubungan yang bisa bertahan lama.

Pentingnya Komunikasi dalam Dunia Kerja

Perbedaan dan konflik memang tidak bisa dihindari di lingungan kerja, di sinilah komunikasi memiliki peran penting. Tanpa adanya komunikasi yang baik, kelancaran pekerjaan akan terganggu. Berikut poin – poin tentang mengapa komunikasi sangat penting di tempat kerja.

1. Untuk Menjalin Hubungan dengan Rekan Kerja

Ketikan anggota tim dalam lingkungan kerja menjalani komunikasi yang baik dan lancar, maka akan tercipta suasana positif dalam lingkungan kerja. Berkomunikasi tentang masalah pekerjaan dan aktivitas lain akan membantu memperkuat teamwork.

Hubungan yang baik dengan rekan kerja dan tim akan menciptakan lingkungan kerja yang positif. Kenyamanan di lingkungan kerja ini juga akan membawa pengaruh baik dalam peningkatan produktivitas karyawan.

2. Meningkatkan Inovasi

Komunikasi penting dalam dunia kerja dan binis. Dengan komunikasi yang terbuka, orang tidak memiliki rasa khawatir atau takut untuk berbagi ide. Komunikasi yang efektif antara karyawan dan pimpinan akan menghasilkan lebih banyak ide. 

Masukan dari karyawan dan komunikasi timbal balik dari pimpinan akan mendorong lebih banyak ide untuk pengembangan usaha. Inilah mengapa komunikasi sangat penting dalam melahirkan inovasi.

3. Mendistribusikan Informasi

Komunikasi penting dalam membantu mendistribusikan informasi. Banyak informasi dalam pekerjaan yang perlu disampaikan seperti pengetahuan, keterampilan, pengalaman, ide ataupun bertukar informasi dengan pelanggan. Tersampaikannya informasi akan melancarkan pekerjaan.

Penutup

Berdasarkan ulasan di atas, tidak bisa dipungkiri mengapa komunikasi sangat penting dalam kehidupan sehari-hari. Berkomunikasi dengan baik dalam keluarga, pertemanan, hubungan antar kekasih, lingkungan kerja ataupun sosial akan membawa hubungan baik dan keharmonisan.

Categories:

1 thought on “Inilah Alasan Mengapa Komunikasi Sangat Penting”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *